Cara Mengatasi Bau Apek pada Pakaian !


Terkadang kita tak perhatian pada pakaian kita sendiri. Begitu kotor atau bersih langsung saja ditumpuk di sudut ruangan. Atau mungkin Anda mencuci pakaian lalu memasukkan ke dalam lemari tanpa mengeceknya? Hal itu juga dapat membuat pakaian Anda berjamur.

Udara segar sangat baik untuk pakaian Anda. jangan lupa bahwa pakaian juga perlu bernafas seperti Anda. Untuk menjaga pakaian selalu “sehat” tanpa bau apek, simak tips berikut ini:

1. Terkadang Anda bisa ceroboh saat mengangkat jemuran. Pakaian yang masih dingin atau belum kering benar Anda tumpuk dengan yang bersih. Sebaiknya hal ini Anda hindari, pakaian semi kering tadi bisa menimbulkan bau apek pada baju itu sendiri dan baju lain.

2. Hindari mensetrika pakaian yang belum kering benar. Pakaian basah yang terkena panas setrika biasanya menimbulkan bau yang tak enak. Bau panas yang berlebihan dan bisa merusak baju. Jika pakaian seperti ini Anda simpan di lemari, otomatis pakaian itu akan menularkan bau apek di lemari Anda.

3. Sebelum Anda menyimpan baju ke dalam lemari. Pastikan pakaian Anda itu dalam keadaan bersih dan benar-benar kering. Ini adalah hal yang wajib Anda lakukan.

4. Berikan ruang bernapas bagi koleksi baju Anda. Jika Anda akan menyimpannya dalam waktu yang lama masukkan saja dalam kardus atau plastik yang telah Anda lubangi agar udara bisa keluar masuk. Lemari yang paling rapi dan baik bagi pakaian adalah yang terbuat dari kayu. Kita tak perlu menyiapkan lobang khusus untuk baju bernapas.

5. Perhatikan suhu ruangan tempat penyimpanan baju. Jangan menyimpan kardus berisi baju di ruang dengan tingkat kelembaban yang tinggi. Jika kondisi ruang terlalu lembab, aroma pakaian Anda pun dipastikan akan apek.

6. Noda makanan atau keringat dari baju yang tersimpan dalam lemari bisa menimbulkan ngengat. Biasa ngengat senang sekali membuat lubang di pakaian Anda. Jika tak ingin pakaian kesayangan Anda di makan ngengat periksa ulang lemari Anda. keluarkan pakaian kotor dan bersihkan.

7. Bubuhkan kamper dalam lemari Anda. Selain berkhasiat untuk mengusir ngengat, kamper juga bermanfaat untuk menambah aroma segar dalam lemari Anda. Tapi ingat jangan lupa menggantinya saat habis.